JG-KWL Apresiasi Pelatihan Jurnalistik Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara
Minut – Bupati Joune Ganda didampingi Wakil Bupati Kevin William Lotulung mengatakan, “Mengapresiasi kegiatan yang digagas oleh Wartawan Profesional Kabupaten Minahasa Utara (Minut) dengan memberikan Pelatihan Jurnalistik kepada Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara.
“Dengan digelarnya kegiatan Pelatihan Jurnalistik kepada Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara ini bisa melahirkan Jurnalis-jurnalis muda yang memiliki komitmen yang sangat kuat yang berkompeten dan semangat yang membangun”, ujar Bupati Joune Ganda kepada sejumlah awak media usai mengukuhkan Paskibraka di Pendopo kantor Bupati, pada Kamis, 15 Agustus 2024.
Ketua Wartawan Profesional Kabupaten Minut, Juent Mongkaren mengatakan, “Tujuan daripada kegiatan Pelatihan Jurnalistik kepada Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara ini untuk memberikan pemahaman kepada siswa-siswi SMA/SMK terkait tugas-tugas dari jurnalis sehingga nantinya lahir jurnalis-jurnalis muda yang handal, juga untuk mengasah kreativitas siswa-siswi agar dapat bersaing di era globalisasi saat ini”, ujar Ketua Wartawan Profesional Kabupaten Minut, Juent Mongkaren.
“Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dibawah kepemimpinan Bupati Joune Gandà dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung yang telah mensuport sehingga terselenggaranya kegiatan Pelatihan Jurnalistik kepada Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara”, ujar Ketua Wartawan Profesional Juent Mongkaren.
Kegiatan Pelatihan Jurnalistik kepada Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara yang dibuka oleh Asisten II Rivino Dondokambey dan dihadiri oleh Kepala Dinas Kominfo Robby Parengkuan, perwakilan Forkopimda dan para Camat, menghadirkan Narasumber Wartawan profesional senior, Rahman Ismail, juga melibatkan wartawan-wartawan senior profesional dari Ikatan Wartawan Online (IWO), Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Aliansi Jurnalist Indonesia (AJI) dan Forum Jurnalis Kabupaten Minut (Forjubir) dan diikuti oleh Siswa-siswi SMA/SMK se-Kabupaten Minahasa Utara didampingi para Guru.