JG-KWL Hadiri Launching Bantuan Operasional Keluarga Berencana di Desa Tiwoho

Bupati Joune Ganda di dampingi Wakil Bupati Kevin W Lotulung hadir Launching BOKB

Minut – Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di bawah kepemimpinan Bupati Joune Ganda SE dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung SH MH bersama Deputi Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi BKKBN RI, dr. Enny Gustina M.Ph menghadiri secara langsung launching kegiatan Bantuan Operasional Keluarga Berencana (BOKB) dan peresmian rumah dataku di kampung keluarga berkualitas Desa Tiwoho, Kecamatan Wori, Minut pada Kamis, 04 Maret 2021.

Dalam sambutannya Bupati JG, mengatakan, “Kabupaten Minahasa Utara berdasarkan data Januari 2021 mengoleksi 379 angka Stunting di 18 Desa. Stunting sendiri adalah kondisi gagal pertumbuhan pada anak (pertumbuhan tubuh dan otak) akibat kekurangan gizi dalam waktu yang lama”, ujar Bupati Joune Ganda SE.

Lanjutnya, “Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan capaian keluarga berencana dengan bantuan BOKB yang tertera dalam DAK di Kabupaten/Kota serta upaya percepatan penurunan angka stunting. Serta membantu pembiayaan kontrasepsi jangka panjang.

Saat ini kita tidak hanya mengacu pada dua anak setiap keluarga tapi keluarga berkualitas berlimpah perhatian kasih dan sayang orang tua dan anak dan juga sebaliknya.

Dalam program ini disinggung mengenai stunting, stunting itu akibat dari gizi buruk, pola asuh yang tidak baik juga sanitasi lingkungan yang buruk.

Pentingya asupan gizi di 1000 hari pertama kelahiran sejak kehamilan, rutin memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan, kita harus turunkan angka stunting”, tutur Bupati Joune Ganda SE.

Sementara itu, Deputi KB/KR BKKBN RI dr Eni Gustina, M.Ph. mengatakan, “Kami sangat mengapresiasi karena baru saja dibicarakan ditingkat Nasional ternyata sudah ada MOU-nya di Kabupaten Minahasa Utara. Ini adalah sebuah kegiatan yang memang ditugaskan oleh Kepala BKKBN dan saya salut juga bapak Bupati sudah punya data terkait Stunting,” kata Deputi KB/KR BKKBN RI dr Eni Gustina, M.Ph.

“Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Minahasa Utara harus berfokus untuk menurunkan angka stunting. Dengan kegiatan BOKB ini, mari kita manfaatkan untuk dapat menurunkan angka stunting, terlebih di 18 desa yang terdata mengoleksi ratusan angka di Minahasa Utara,” ujar Bupati Joune Ganda SE di dampingi Wakil Bupati Kevin William Lotulung SH MH.

(redB)