Urban Economy Digifest Sulut 2024, Desa Kahuku Likupang Timur jadi Pilot Projek Program Pengembangan Desa Wisata

Minut – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minahasa Utara) dibawah kepemimpinan Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Wiliam Lotulung terus mendorong dan bekerja keras untuk mewujudkan apa yang menjadi Visi dan Misi dan mengangkat dan lebih dekenal lagi Potensi Destinasi Pariwisata di Kabupaten Minahasa Utara.

Desa Kahuku, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara menjadi Pilot Project program pengembangan Destinasi Pariwisata oleh Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Sulut dalam Giat Urban Economy Digifest Sulawesi Utara 2024.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Minahasa Utara, Femmy Pangkerego menghadiri langsung Urban Economy Digifest Sulawesi Utara 2024 yang digelar oleh Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Sulut di Hotel Four Point Manado, pada Jumat, 19 Juli 2024.

Usai kegiatan Urban Economy Digifest Sulawesi Utara 2024, saat ditemui media celebestoday.id, Kepala Dinas Pariwista Femmy Pangkerego mengatakan, “Urban Economy Digifest Sulawesi Utara 2024, Sinergi memperkuat ekonomi dan keuangan digital ini dapat menjadi momentum untuk semakin memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam menciptakan ekosistem digital yang inklusif, inovatif dan berdaya saing”, ujar Femmy Pangkerego.

Lanjut dikatakannya, “Menyambut baik Desa Kahuku boleh menjadi Pilot Project untuk Pengembangan Program Destinasi Pariwisata oleh Bank Indonesia, karena Desa Kahuku menjadi fokus untuk dikembangkan dari semua lini, mulai dari spot divingnya, UMKM, kerajinan tangannya yang bisa menjadi souvernir, atraksi-atraksi budayanya yang masuk dalam Pilot Project program pengembangan Destinasi Pariwisata dan keindahan alamnya semua ada disana”, ujar Femmy Pangkerego.

“Ini selaras dengan visi misi Bupati Joune Ganda dan Bupati Kevin William Lotulung di bidang pariwisata untuk memajukan dan mengangkat Pariwisata di Kabupaten Minahasa Utara, untuk mensejahterakan masyarakat. Terbukti di Kahuku telah di bangun Puskesmas dan akan menyusul pembangunan Rumah Sakit Modern, fasilitas untuk mendukung Kahuku, Likupang Timur sebagai Destinasi Pariwisata Super Pariwisata (DPSP) Nasional.

Kegiatan Urban Economy Digifest Sulawesi Utara 2024 dapat menjadi momentum untuk semakin memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam menciptakan ekosistem digital yang inklusif, inovatif dan berdaya saing”, ujar Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Minahasa Utara, Femmy Pangkerego.

(enol)