Kepolisian Sektor (Polsek) Kauditan di bawah kepemimpinan Kapolsek IPTU Liefan Kolinug, SE. bersama Pemerintah Desa Tumaluntung dibawah kepemimpinan Hukum Tua Richard S. Kamagi, SH. menggelar Bakti Sosial, kerja bakti bersih-bersih di rumah ibadah, di GPdI Eben Haezer Perum Agape Griya Tumaluntung, pada Jumat, 14 Juni 2024.
Kapolsek Kauditan, IPTU Liefan Kolinug, SE. mengatakan, “Kegiatan Bakti Sosial / Kerja Bakti bersih-bersih rumah ibadah ini dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-78, dengan menggandeng Pemerintah Desa Tumaluntung.
Dengan adanya kegiatan ini tentunya kami berharap hubungan Polri dengan masyarakat, khususnya masyarakat Kauditan dapat terjalin dengan baik, terjalin kebersamaan, keakraban dan kerja sama dalam menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan di wilayah hukum Polsek Kauditan”, ujar Kapolsek IPTU Liefan Kolinug, SE.
Gembala GPdI Eben Haezer Perum Agape Griya Tumaluntung, Pdt. Jutje Lumempouw, S.Th. mengungkapkan apresiasi dan terima kasihnya kepada Kepolisian Sektor (Polsek) Kauditan bersama Pemerintah Desa Tumaluntung, “Saya Gembala dan atas nama Jemaat GPdI Eben Haezer mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Kepolisian Sektor (Polsek) Kauditan bersama Pemerintah Desa Tumaluntung atas Bhakti Sosial / Kerja Bakti bersih-bersih di Gereja kami, ini sangat positif. Kami juga mengucapkan Selamat HUT Bhayangkara ke-78, Tuhan Memberkati”, ungkap Pdt. Jutje Lumempouw, S.Th.
Hukum Tua Richard S. Kamagi, SH. mengatakan, “Mengucapkan terima kasih kepada Kepolisian Sektor (Polsek) Kauditan di bawah kepemimpinan Kapolsek IPTU Liefan Kolinug, SE. yang
menggelar Bhakti Sosial, kerja bakti bersih-bersih di rumah ibadah, di GPdI Eben Haezer Perum Agape Griya Tumaluntung, kami sangat sangat support, sangat mendukung”, ujar Hukum Tua Richard Kamagi.
Setelah Kerja Bakti dilanjutkan dengan “Jumat Curhat”, Warong Kasih program
Presisi Kamtibmas Polres Minahasa Utara, dengan tema Tabea, Pakatuan wo Pakalawiden Kita Nuaya.